Jumat, 17 Mei 2019

Studi: Pengguna Internet Paling Besar di Indonesia Berusia 15-19 Tahun

Kilat Pelangi - Generasi muda dengan rentang usia 15 sampai 19 tahun menjadi pengakses internet paling besar di Indonesia. Data tersebut ditunjukan dari hasil survei Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII) yang dirilis pada Rabu (15/5).
Sekretaris Jenderal APJII Henri Kasyfi Soemartono, menjelaskan pengguna berusia 15 hingga 19 tahun yang mengakses internet sebesar 91 persen. Sementara yang tidak menggunakan internet hanya 9 persen.
“Segmen 15 sampai 19 tahun mempunyai penetrasi paling tinggi,” ujarnya ketika memaparkan hasil survei pengguna internet 2018 di Jakarta, kemarin.
Hal tersebut tidak terlepas dari peran sekolah yang sudah mulai memanfaatkan internet untuk proses pembelajaran dan juga pemenuhan kebutuhan informasi.
Berdasarkan tingkat pendidikannya, lanjut Henri, pengguna internet yang duduk di bangku SMP sebanyak 80,4 persen. Kemudian untuk tamatan SMP sebanyak 63,5 persen.
Begitupun dengan tingkat pendidikan di atasnya, pengguna internet yang sedang mengenyam pendidikan SMA sebanyak 90,2 persen. Sementara, lulusan SMA tercatat sebanyak 80,6 persen.
APJII berharap, hasil survei yang dibagikannya dapat bermanfaat bagi semua pihak, baik industri maupun institusi lain seperti pendidikan yang membutuhkan gambaran bagaimana pengguna internet di Indonesia.[]

Sumber : Akurat.co