Kamis, 16 Mei 2019

'Milenial Harus Kaya Informasi Kebudayaan'

Kilat Pelangi - Dinas Pariwisata dan Kebudayaan DKI Jakarta memberikan apresiasi terkait hadirnya website Perkampungan Budaya Betawi Setu Babakan yang dibuat oleh Frances Caitlin Tirtaguna. 
Budaya Betawi saat ini sudah sudah terpinggirkan oleh budaya luar. Terutama di Jakarta, tak banyak milenial yang mengetahui tentang seluk beluk kebudayaan khas Jakarta ini. Hadirnya website yang dibuat oleh anak muda ini diharapkan menjadi ladang informasi penting bagi milenial.
"Dengan adanya website ini, semoga dapat membantu kaum milenial agar peduli dengan budaya Betawi," kata Asiantoro, Sekretaris Dinas Pariwisata dan Kebudayaan DKI Jakarta, kepada AkuratTravel di Setu Babakan, Jakarta Selatan, Rabu, (15/5).
Konten pada website PBB Setu Babakan ini terbilang cukup komplit; terdapat cerita sejarah, fasilitas, seni budaya, kuliner bahkan sampai beberapa agenda yang dihadirkan oleh PBB, semuanya tertera di website ini.
Asiantoro berharap, anak-anak muda khususnya yang yang tinggal di Jakarta meniru hal positif yang dilakukan oleh Frances Caitlin Tirtaguna itu. Sebab, budaya Betawi sangat beragam. 
"Kalau banyak anak muda seperti Frances Caitlin Tirtaguna, saya rasa akan bagus untuk lebih mengenalkan budaya Betawi kemasyarakat luas," lanjutnya.
Dinas Pariwisata dan Kebudayaan DKI Jakarta juga berharap bahwa milenial tidak kekurangan informasi tentang budaya Betawi.[]

Sumber : Akurat.co

Tidak ada komentar:

Posting Komentar